Cari ...

24 Februari 2016

Apa itu perangkat keras dalam komputer?

Perangkat keras komputer yang kita kenal bisa digolongkan dalam tiga kelompok :

* Peranti masukan ( input device ).
* Peranti pengolah ( processing unit ).
* Peranti keluaran ( ouput device).

Peranti masukan adalah peralatan yang kita gunakan untuk memasukkan data ke komputer seperti keybors, mouse dan scanner.

Peranti pengolah adalah peralatan yang melakukan pengolahan data menjadi informasi atau yang menjadi otak mesin komputer dalam melaksanakan perintah yang diberikan. Peranti pengolah ini sering disebut CPU ( central processing unit) atau disebut juga dengan processor.

Peranti keluaran adalah peralatan yang digunakan untuk menampilkan informasi hasil olahan komputet, seperti monitor, printer dan scanner.

Dari penjelasan di atas dapat diketahui bahwa yang sering disebut-sebut CPU itu sebenarnya adalah bagian komputer yang melakukan olahan data processor, berbentuk chop dan dikenal dengan nama merk seperti Intel Pentium, Intel Celeron, AMD Athlon dan sebagainya.

Adapun badan (cashing) komputer yang biasa disebut CPU tidak hanya mengandung processor, tetapi juga memgandung mainboard atau disebut juga mother-board, diskette dtive, CD drive, harddisk, memorycard, modem dan sebagainya.